Selain fisik (Jasmani) dan
mental (Rohani) yang harus dibina dalam melaksanakan tugas pokok Prajurit TNI
sehari-hari, kelancaran tugas pokok tersebut harus didukung dengan tubuh yang
sehat. Maka salah satu bentuk kebijakan dari Komando Atas dalam bidang
kesehatan adalah pemeriksaan kesehatan yang dilaksanakan pertiga bulan di
setiap triwulan. Tujuan pemeriksaan kesehatan pertiga bulan tersebut adalah
agar setiap prajurit dapat mengetahui dan mencegah sedini mungkin terjadinya
penyakit atau kekurangan dalam bentuk kesehatan.
Pada hari Kamis (28/05). Seluruh
Prajurit Denma Brigif 21/Komodo melaksanakan pemeriksaan kesehantan di RST 161/
Wira Sakti Kupang. Pemeriksaan Kesehatan ini meliputi pemeriksaan organ tubuh
dalam yaitu Rongsen, THT, Darah, dan EKG, selain itu pemeriksaan
organ tubuh luar yaitu, mata, gigi,
serta postur tubuh prajurit. Dalam pelaksanaan pemeriksaan
kesehatan kepada seluruh Prajurit Denma Brigif 21/Komodo, yang dilaksanakan di
RST 161/WS kupang (28/05) berjalan dengan aman dan lancar.
Sekian dan Terimah Kasih